Aplikasi Reseller Tanpa Modal yang Auto Cuan

Apabila anda ingin melakukan usaha dengan berjualan suatu barang akan tetapi anda tidak memiliki modal yang cukup banyak, anda bisa memanfaatkan aplikasi reseller tanpa modal. Aplikasi tersebut dapat anda unduh dengan cukup mudah pada smartphone anda. Sehingga ana bisa langsung menjual produk anda di marketplace.

Reseller dan dropshipper itu berbeda. Jika anda menajdi seorang reseller anda biasanya akan menyimpan stock produk dan mengirimkannya sendiri ke pelanggan anda. Tentunya hal itu berbeda dengan dropshipper karena anda hanya mempromosikan poduk yang akan anda jual di marketplace dan pemasok barang akan mengirimkan produk ke pelanggan anda secara langsung.

Untuk menjalankan bisnis reseller tanpa modal yang banyak, anda bisa memanfatkan aplikasi reseller tanpa harus mengeluarkan modal yang banyak, banhkan ada juga aplikasi yang menawarkan sistem dropship. Berikut ini adalah aplikasi reseller tanpa modal yang bisa anda coba.

RateS

Aplikasi RateS ini merupakan aplikasi reseller yang menawarkan fitur dropship juga. Sehingga jika anda menggunakan aplikasi ini, anda bisa langsung mengrim produk ke alamat rumah pembeli anda. Selain itu aplikasi ini juga memiliki fitur yang membuat anda bisa membuat situs web untuk toko online anda. Terdapat berbagai kategori produk yang bisa anda pilih dari aplikasi ini, mulai dari produk kebutuhan sehari-hari, peralatan rumah tangga, pakaian, sepatu, hingga produk digital yang lainnya.

Dusdusan

Dusdusan ini merupakan aplikasi reseller yang menyediakan sistem dropship sehingga anda tidak perlu memiliki stock barang yang ingin anda jual. Akan tetapi, untuk bergabung menjadi resellernya, anda harus mengeluarkan biaya. Dusdusan ini memiliki sistem TDS atau Titip Dropship. TDS sendiri merupakan agen reseller yang menyimpan stock barang dan hanya ada di sejumlah kota besar. Sehingga anda bisa mengambil stock barang di TDS yang paling dekat dengan anda.

Baca Juga :  Inilah Cara Membuat Kolak Pisang

Raena

Raena merupakan aplikasi reseller dan dropship yang menawarkan beragam produk kecantikan. Sehingga aplikasi ini cocok untuk anda ynag ingin menjual beragam produk kecantikan. Produk kecantikan yang aplikasi Raena tawarkan lebih dari 250 merek. Selain itu aplikasi ini juga menawarkan ongkir yang gratis ke seluruh indoenesia dan ada pelatihan gratis juga untuk para reseller.

Evermos

Evermos ini merupakan apliasi reseller yang menawarkan beragam produk muslin. Terdapat berbagai merek produk muslim yang bekerjasama dengan evermos untuk menyediakan produk yang halal. Selain itu juga ada produk UMKM yang ada d Evermos.

Riselio

Riselio ini merupakan aplikasi reseller yang menawarkan beragam produk untuk anda jual ulang dengan cara reselling ataupun dropship. Terdapat berbagai macam produk yang aplikasi tersebut tawarkan seperti pakaian, aksesori, kosmetik, elektonik, hingga peralatan dapur. Anda bisa mendaftar scara gratis pada aplikasi ini, namun jika anda ingin mendapatkan potongan harga maupun kupon hadiah anda harus menjadi member VIP.

Paidin

Paidin ini merupakan aplikasi reseller yang memungkinkan anda menreapkan sisterm COD atau Cash On Delivery. Dengan adanya sistem COD tersebut, kemungkinan anda untuk mendapatkan banyak pelanggan menjadi semakin besar. Anda bisa mendaftar secara gratis pada aplikasi ini, dan keuntungan yang bisa anda dapatkan mulai dari 10% hingga 20% dari harga jual.

Nah, itulah beberapa aplikasi reseller tanpa modal yang bisa anda gunakan untuk menunjang bisnis reseller yang anda lakukan. Jalankan bisnis anda dengan perencanaan yang baik sehingga bisnis reseller anda juga akan semakin lancar. Sekian dari Rudius Media, semoga bermanfaat ya!

 

Recommended For You

About the Author: admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *